Banyak orang ingin memiliki usia yang panjang, tapi dapat dipastikan hampir semua orang tidak mau terlihat tua, meskipun usianya panjang. Semua orang ingin awet muda, tapi apakah kita bisa melawan waktu? Apakah ada tips awet muda yang dapat kita jalankan sehari-hari?

Kalau kita perhatikan orang-orang berusia lanjut di sekeliling kita, tentunya kita akan berpikir bahwa kita tidak mau mengalami banyak penyakit di saat usia lanjut.

Ada juga orang yang berpikir bahwa daripada memiliki usia lanjut dan terlihat tua, keriput, dan sakit-sakitan, lebih baik mati muda dan tidak usah pusing soal itu. (Ini pikiran yang harus dijauhi)

Kalau ada rahasia awet muda dan fit yang dibuka untuk semua orang supaya bisa hidup lanjut usia tapi tetap terlihat muda seperti usia 40 an dan segar bugar tanpa penyakit, apakah ada yang mau?

muda dan sehat

Tentunya banyak yang menginginkan hidup seperti ini. Apa sih tips awet muda yang alami dan manjur?

Dan orang akan berpikir ingin hidup sampai usia 90, 100, 120 atau bahkan 150 tahun kalau memang bisa tetap terlihat awet muda dan tubuh dalam keadaan sehat, segar bugar.

Banyak penyakit yang berkaitan dengan usia lanjut seperti sakit jantung, arthritis, kanker, diabetes, tekanan darah tinggi, sehingga orang menghubungkan penuaan sebagai penyebabnya dan akhirnya menganggap penuaan sebagai sebuah penyakit juga.

Lalu, kalau memang penuaan/usia lanjut dianggap penyakit, apa penyebabnya? Apakah ada cara mengatasinya?

Ada teori-teori yang mengatakan bahwa penuaan disebabkan beberapa faktor di bawah ini:

  1. Berkurangnya stem cell
  2. Kerusakan DNA
  3. Perpendekan telomere
  4. Kerusakan fungsi mitochondria
  5. Komunikasi antar sel yang tidak baik
  6. Penuaan sel
  7. Kehilangan proteostatis
  8. Perubahan genetic
  9. Penyerapan nutrisi yang berkurang

Tapi semua teori di atas bukanlah penyebab penuaan, tapi seiring dengan bertambahnya usia, bertambahlah factor-faktor tersebut di atas.

HUMAN GROWTH HORMONE

Sama seperti namanya HGH (Human Growth Hormone) adalah hormon yang mendukung pertumbuhan. Sejak kita kecil, HGH berperan untuk mendukung pertumbuhan kita menjadi tinggi, membesar seiring dengan bertambahnya usia.

Saat tubuh kita sudah mencapai ketinggian maksimal, produksi HGH akan menurun seiring dengan bertambahnya usia.

FUNGSI HGH

  1. Pertumbuhan
  2. Memberikan energi pada tubuh
  3. Meningkatkan metabolismee
  4. Meningkatkan pembakaran lemak dalam tubuh
  5. Menumbuhkan otot
  6. Membantu konsentrasi, ingatan, dan menjaga kestabilan mood dan tenaga
  7. Meningkatkan libido
  8. Membantu mencegah penuaan.

Orang-orang seperti atlit, aktor aktris terkenal tentu sangat memerlukan HGH ini supaya terlihat awet muda selama mereka hidup. Mereka melakukan berbagai cara untuk mencapai tujuan ini, mulai dari suntik botox, vitamin C, stem cell, dan macam-macam lainnya.

Di jaman sekarang ini hormone HGH bisa disuntikkan ke dalam tubuh. Apakah ada efek sampingnya? Hal-hal yang tidak alami diproduksi oleh tubuh kita tentu akan menimbulkan efek samping.

APA SAJA EFEK SAMPINGNYA?

  1. Lebih mudah marah/tersinggung
  2. Dengan masuknya HGH dari luar, HGH yang diproduksi oleh tubuh kita sendiri akan berkurang. Ini memang mekanisme tubuh manusia secara alami. Apa yang sudah diproduksi oleh tubuh kita akan disesuaikan produksinya kalau ada masukan dari luar tubuh.
  3. Selain menumbuhkan hal-hal baik di atas, HGH juga dapat menumbuhkan hal yang tidak baik seperti kanker.

TIPS AWET MUDA

  1. KURANGI KONSUMSI GULA

Gula adalah hal pertama yang harus mulai dikurangi kalau kamu ingin tetap terlihat awet muda. Konsumsi gula berlebihan menyebabkan leaky gut, resistansi insulin, pre diabetes, diabetes, tekanan darah tinggi, kolesterol, dan banyak penyakit metabolik lainnya.

Gula yang dimaksud adalah glukosa dan fruktosa. Hindari makan buah-buahan berlebihan karena buah mengandung fruktosa yang akan langsung menuju ke organ hati dan disimpan sebagai lemak.

  1. LAKUKAN DIET PUASA (INTERMITTENT FASTING)

Lakukan intermittent fasting (diet puasa) untuk mendapatkan HGH. Semakin lama jam berpuasa, akan semakin meningkat HGH yang diproduksi di dalam tubuh. Dengan melakukan puasa jangka panjang di atas 24 jam, HGH akan bertambah sampai 2000%.

tidak sarapan
  1. LAKUKAN HIIT (High Intensity Interval Training)

Dengan melakukan olahraga HIIT, HGH akan bertambah sampai 700%. Saya sertakan video HIIT di bawah ini.

  1. TIDUR YANG CUKUP DAN BERKUALITAS

HGH dihasilkan selama kita tidur. Kualitas tidur sangat menentukan produksi HGH. Selain itu, jam tidur juga termasuk jam puasa. Tidak ada orang yang bisa tidur sambil makan kan?

Nah selama tidur dan tidak makan itu, HGH akan diproduksi lebih banyak. Tentunya tidur harus yang berkualitas, bukan asal tidur saja, Harus masuk ke dalam level deep sleep barulah hormon HGH diproduksi.

tips awet muda
  1. KURANGI HORMON INSULIN

Hormon insulin akan naik setiap kali kita makan sesuatu, karena sifat dari hormon insulin ini adalah menurunkan gula darah yang naik karena masuknya makanan ke dalam tubuh.

Terlalu sering makan dan jenis makanan yang kita konsumsi (terlalu banyak karbohidrat dan gula) menyebabkan naiknya hormon insulin terus menerus dan mengakibatkan resistansi insulin.

tips awet muda

Prinsipnya selama ada hormon insulin, HGH akan menurun. Jadi, hal yang terbaik adalah kurangi frekuensi makan (kurangi cemilan) dan kurangi konsumsi karbohidrat/gula.

  1. KURANGI HORMON CORTISOL (STRESS)

Hormon cortisol adalah hormon yang muncul karena adanya stress. Jaman dulu stress disebabkan karena manusia harus lari dari kejaran binatang buas. Jaman modern ini, stress disebabkan karena masalah dalam rumah tangga, pekerjaan, anak-anak, macet, dan sebagainya dan sifatnya terus menerus. Cortisol akan menyebabkan naiknya hormon insulin.

Olahraga berlebihan dengan tujuan menurunkan berat badan bisa berakibat tidak baik ke hormon cortisol. Hormon cortisol akan meningkat dikarenakan stress olahraga yang berlebihan dan berat.

tips awet muda
  1. STOP MAKAN PAGI

Dengan stop makan pagi, jam berpuasa sejak makan terakhir di hari sebelumnya akan bertambah panjang. Selama tidak makan itulah, hormon HGH akan meningkat.

  1. STOP MAKAN SEBELUM TIDUR

Usahakan makan terakhir sebelum tidur adalah 4 jam sebelumnya. Makan sebelum tidur akan membuat perut aktif mencerna makanan dan membuat tidur terganggu, sehingga tidak bisa masuk ke dalam deep sleep, dengan begitu hormon HGH tidak akan meningkat.

  1. TERTAWA

Sering-seringlah tertawa dengan menonton film lucu, bercanda saat berkumpul dengan keluarga dan teman, bermain dengan hewan peliharaan. Tertawa akan membuat HGH meningkat karena tertawa menurunkan hormon cortisol.

tertawa

Lakukan hal-hal yang menyenangkan dan membuat rileks seperti duduk atau jalan kaki santai, meditasi, menonton film lucu, membaca buku yang menyenangkan.

  1. KURANGI KONSUMSI PENYEBAB ALERGI (KARBOHIDRAT/SUSU)

Karbohidrat dan susu serta produk turunannya akan menyebabkan leaky gut, yang kemudian menyebabkan berbagai macam alergi pada kulit, pernapasan dan macam-macam alergi serta penyakit lainnya.

  1. PERBANYAK KONSUMSI MAKANAN ORGANIK

Konsumsi makanan organik seperti ayam kampung organik. Pemberian makanan pada ayam kampung organik berbeda dengan ayam broiler, sehingga menghasilkan kualitas makanan yang berbeda dan tentu yang organik lebih menyehatkan.

konsumsi makanan organik
  1. PERBANYAK KONSUMSI SAYURAN HIJAU

Sayuran berdaun hijau akan membantu mengeluarkan toksin dari dalam organ hati. Toxin dari pestisida sayuran, makanan laut, dan metal akan mengendap di dalam organ hati. Dengan makan banyak sayuran hijau, toksin ini akan dengan mudah keluar dari dalam tubuh.

tips awet muda
  1. JAUHI ROKOK DAN ALKOHOL

Kebiasaan merokok dan konsumsi minuman alkohol menyebabkan penuaan dini. Merokok akan menyebabkan kulit berkerut lebih cepat. Alkohol akan mengganggu kerja organ hati dan fungsi otak.  

merokok

  1. KONSUMSI LEMAK JENUH (TRANS FAT)

Ini mungkin membuat banyak orang terkejut. Kulit kita komposisinya adalah lemak dan protein. Jadi untuk membuat kulit terlihat lebih segar dan awet muda tanpa keriput, diperlukan konsumsi lemak jenuh dan makanan dengan kolesterol seperti kuning telur.

INI SERIUS!

Coba perhatikan teman yang selalu mengkonsumsi makanan rendah lemak, mulai dari dada ayam tanpa kulit, putih telur, daging tanpa lemak, dan sedikit minyak dalam dietnya. Kulitnya akan dengan cepat menjadi kering dan berkeriput.

Kolesterol dibutuhkan untuk memproduksi cairan empedu (bile) dan untuk menjaga keseimbangan hormone, serta mengambil vitamin dari makanan yang kita konsumsi.

DAFTAR MAKANAN UNTUK AWET MUDA

Vitamin A adalah vitamin paling penting untuk anti penuaan dini. Kualitas lapisan terluar kulit epidermis dan dermis ditentukan oleh cukup tidaknya vitamin A dalam tubuh kita. Kalau cukup, tentu kulit akan terlihat lembut dan kencang.

Kekurangan vitamin A akan membuat kulit kering, berkerak dan pecah-pecah, serta jerawat. Kulit membutuhkan vitamin A untuk memproduksi kolagen.

Dari mana vitamin A didapat? Mari kita lihat apa saja makanan yang perlu dikonsumsi untuk mendapatkan kulit yang bagus sehingga kita terlihat awet muda.

MAKANAN YANG MENGANDUNG VITAMIN A UNTUK AWET MUDA:

  1. SAYURAN HIJAU

Beta karotin dan phytonutrient yang terdapat pada sayuran hijau akan membantu memperbaiki kulit bekerja sama dengan beberapa makanan di bawah ini.

brokoli sayuran hijau
  1. KUNING TELUR

Banyak orang menghindari kuning telur karena takut terkena penyakit kolesterol.

egg yolk
  1. MENTEGA

Usahakan mengkonsumsi grass-fed butter, mentega yang dibuat dari susu sapi yang makannya rumput. Jangan menggunakan margarin.

  1. SALMON DAN IKAN LAUT BERMINYAK LAINNYA
tuna

  1. COD LIVER OIL

Cod Liver Oil bisa diperoleh dari suplemen yang banyak dijual di marketplace. Pastikan membeli cod liver oil bukan fish oil biasa. Cod Liver Oil lebih banyak mengandung vitamin A dan C daripada minyak ikan biasa.

cod liver oil makanan yang mengandung vitamin D
  1. KEJU DARI SUSU KAMBING (FETA CHEESE)

Vitamin E juga merupakan vitamin yang penting untuk kesehatan kulit. Vitamin E menjaga kulit dari sinar matahari, dari penuaan dan oksidasi.

keju feta

MAKANAN MENGANDUNG VITAMIN E UNTUK AWET MUDA:

  1. Sayuran hijau
  2. Minyak zaitun
  3. Kacang-kacangan dan biji-bijian

HAL YANG HARUS DIHINDARI:

  1. KOMBINASI MAKANAN PROTEIN DAN GULA/KARBOHIDRAT

Donat yang digoreng, kentang goreng, sate manis, daging panggang manis. Kombinasi protein dan gula akan membentuk yang disebut AGE (Advanced Glycation End Products).

Ini adalah sekumpulan protein yang lengket dan menempel di jaringan-jaringan tubuh, kelenjar-kelenjar, dan membuat kulit terlihat menua.

  1. MEROKOK

Merokok membuat kulit semakin kering dan lebih cepat menua. Hindari kebiasaan ini, kalau yang masih merokok, usahakan untuk stop mulai sekarang.

  1. STRESS

Hindari stress berkepanjangan. Stress menyebabkan hormon kortisol meningkat dan tentunya insulin akan meningkat. Dengan demikian, otomatis HGH akan berkurang.

Stop menonton TV dengan berita-berita yang membuat stress, hindari berteman di lingkungan yang toxic, lakukan meditasi untuk lebih sanggup dalam menghadapi stress sehari-hari.

tips awet muda

Tambahkan konsumsi Nutritional Yeast karena vitamin B di dalamnya dapat membantu dalam mengatasi stress.

nutritional yeast

Anggaplah tips awet muda di atas sebagai sharing pengalaman dan pengetahuan untuk merubah gaya hidup menjadi lebih sehat, semua alami dan tanpa obat-obatan.

Kalau kalian suka tips awet muda di atas, silahkan share ke teman-teman yang membutuhkan. 🙂